halaman

Rabu, 24 Maret 2010

Kecantikan kita, wanita....

tahukah kalian apa itu kecantikan, wanita?
tak perlu kujelaskan!
itu taku ada gunanya...
tahukah kalian apa itu keseksian, wanita?
tak perlu kjelaskan!
itu juga tak ada gunanya...

Banggakah kalian saat banyak para adam memuja kalian?
saat sesungguhnya kalian tau salah satu dari para adam yang memuja kalian itu ternyata sudah punya ikatan dengan yang lain tapi tetap mengagungkan kalian?
Banggakah kalian dengan perhiasan mahal dan baju trendy yang kalian kenakan?
Banggakah kalian dengan kesempurnaan wajah dan kemolekan tubuh yang kalian miliki sehingga kalian beranggapan itu adalah anugerah agar dapat membagikan rezeki atau mungkin musibah kepada para adam?
Banggakah kalian saat wangi tubuh mampu memesonakan semua jiwa di sekitar kalian?
Selalu ingin tampil sempurna di depan siapa saja..
Patutkah kita bangga akan itu?
Pantaskah?
Apa tidak seharusnya kita takut?
Entahlah...
Aku akan diam saja,
Tanya saja pada nuranimu, wanita..



Bagaimana dengan kecantikan hati kita, wanita?
Tidakkah itu lebih penting dari semua yang mungkin kita banggakan?
Benarkah?
atau, tidak sama sekali?


Apa yang sebenarnya kita kejar dari kecantikan itu sendiri, wanita?
Tidakkah itu bisa hilang dalam sekejap mata?
Tidak pernahkah kau berpikir jika Dia ingin mengambilnya, apa yang bisa kau lakukan?
Saat kau mungkin kehilangan 1 bagian tubuhmu,
kau cacat...
dan tak ada lagi para adam yang melihat,
bahkan untuk melirikmu pun tidak!
itukah yang kita kejar, wanita?
kecantikan di mata manusia?
Sadarlah wanita..
Cantik di mata manusia,
sangat tidak berguna..
karena hukumnya bersifat relatif!



Tapi, pikirkan sejenak..
Jika kau memiliki hati yang cantik
tak ada satupun makhluk di bumi ini yang jauh darimu
tak akan wanita...
bahkan jika engkau cacat!
tahukah kalian kenapa, wanita?
karena Dia melihat isi hatimu yang bening dan menawan
Dia beritahukan kepada makhlukNya,
bahwa kau adalah wanita-wanita pilihannya..
Dia tahu, kau selalu berusaha cantik di depanNya..
bukan di mata makhluk ciptaanNya..
Bahkan, jika tak ada satupun makhlukNya yang tau
tentang kebeningan dan kecantikan hatimu, wanita
Dia akan menyimpannya rapat-rapat, dan
Dia beritahukan kepada orang-orang yang pantas
Tidakkah menyenangkan wanita?
Cantik di mata Tuhan..
Karena hukumnya bersifat mutlak!


Tidakkah seharusnya kita senang saat tak ada yang tau betapa cantik dan moleknya tubuh kita?
Saat itu menjadi kepuasan tersendiri bagi kita..
Seperti, saat kita memakai (maaf..) underwear baru berwarna hitam bermotif polkadot dan berbentuk lucu..
Bukankah itu kepuasan tersendiri bagi kita?
Adakah para adam yang tau?
seperti itulah...
tidakkah itu membanggakan?
kita bisa berkata seperti ini pada diri sendiri saat bercermin,
"hho.ho.. kasian sekali kalian tidak tahu betapa cantik dan moleknya tubuhku..."
atau,
"beruntung sekali yang memilikiku saat halal nanti.."
tidakkah menyenangkan?


Begitulah,,
kecantikan wajah dan kemolekan tubuh benar aset kita, wanita...
tapi,
akan berkurang dan habis dimakan waktu
kemewahan juga tak bisa dibawa mati
sementara,
kecantikan hati tak akan pernah hilang ditelan zaman
bekas kebeningannya tak akan pernah hilang dibawa ke liang
Yang mana yang ingin kalian pilih, wanita?


aku ingin sekali menjadi wanita yang beruntung,
sehingga yang memilikiku pun beruntung...
ingin sekali....


wahai kalian yang kami lengkapi pada tulang rusukmu,
buatlah dirimu terhormat di depan kami
jaga martabatmu dengan tidak melirik kami
jaga dan syukuri apapun yang telah menjadi milikmu dan jangan berpaling
Ingatlah pada yang telah kau pilih!
jangan sengaja kau lunturkan cintamu karena kecantikan hawa lain
karena sungguh memperlihatkan kalau dirimu itu sangat bodoh!
kami semua sama, karena kami berasal dari tulang rusukmu
yang membedakan kami hanyalah hati kami,dan
cara pandangmu menilai ketulusan kami
ingatlah, kesukaanmu yang berdasar hanya pada fisik tak akan pernah bertahan lama,,,
jaga kelakuan dan nafsumu terhadap kami
Tidakkah kau malu kepada Tuhanmu karena tak bisa menjaga kami, tanggung jawabmu?
Kaulah pemimpin kami,
Kaulah imam kami,
Kaulah yang menuntun kami sampai kepada dunia dan akhirat kami,
Jadikan dirimu pantas sebagai imam kami...
Tau membawa kami ke jalan yang benar dan jauhi kami dari yang salah...
dan sungguh kami beruntung memiliki kamu..
benar sangat beruntung...
Ridho Allah untukmu, wahai pria yang beruntung...



_kiddy
18 Februari 2010

sumber : marina azhari

0 Comments:

blogger templates | Make Money Online